Kamis (Wraspati Umanis Ugu) Tanggal 13 Juni 2024 bertempat di Haris Hotel & Residences Sunset Road
Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan ESDM Provinsi Bali menghadiri sekaligus memberikan sambutan dalam acara Forum Komunikasi Penempatan Tenaga Kerja Dalam Negeri.
Sebanyak 75 Peserta yang berasal dari Dinas yang membidangi ketenagakerjaan Kab/Kota se-Bali, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Bali, Kamar Dagang dan Industri Provinsi Bali, Badan Pusat Statistik Provinsi Bali, LPK, BKK SMK di Bali, dan Perusahaan menghadiri kegiatan ini. Adapun narasumber yang menghadiri kegiatan ini berasal dari KADIN Bali, BAPPEDA Provinsi Bali, dan BPS Provinsi Bali. Forkom PTKDN bertujuan untuk mendapatkan suatu strategi serta kebijakan yang dapat membantu masyarakat serta pemerintah untuk menyelesaikan masalah ketenagakerjaan khususnya masalah penempatan tenaga kerja.







