Rabu (Buda Umanis Dukut) Tanggal 3 Juli 2024 bertempat di SMK N 3 Denpasar
Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan ESDM Provinsi Bali mewakili Pj. Gubernur Bali memberikan sambutan dan membuka acara Job Fair dan Business Matching Program Penguatan Ekosistem Kemitraan untuk
Pengembangan Inovasi Berbasis Potensi Daerah Provinsi Bali.
Turut hadir Direktur Kemitraan dan Penyelarasan Dunia Usaha dan Dunia Vokasi, Kepala Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia Bappeda Provinsi Bali, Kepala Bidang III BRIDA Provinsi Bali, Plt. Kepala Bidang Pentatrans Disnakeresdm Provinsi Bali, Kepala SMK se-Bali, Direktur Politeknik Negeri Bali beserta jajaran.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Politeknik Negeri Bali bekerjasama dengan Universitas Pendidikan Ganesha, Politeknik Nasional, Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional bertujuan untuk mempertemukan berbagai unsur stakeholder strategis di Provinsi Bali, termasuk perwakilan dari Pemerintahan, Sekolah Vokasi, Perguruan Tinggi Vokasi, dan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI), dalam rangka memperkuat kolaborasi dan mengidentifikasi peluang kemitraan yang potensial serta menyusun rencana kebijakan yang diperlukan.
Pentingnya sinergi kolaborasi terjalin antara pendidikan vokasi dengan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI) sehingga dengan adanya kegiatan ini merupakan kesempatan untuk saling berbagi informasi, wawasan, dan kebutuhan terkait pengembangan inovasi dan ketenagakerjaan yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dan peningkatan daya saing daerah.









