Seminar Dan Workshop K3 Di Bali

Rabu, (Buda, Pon Sungsang) Tanggal 12 November 2025, Bertempat di Ruang Rapat Paramakarya

Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan ESDM Provinsi Bali didampingi Kepala Bidang Bina Hubungan Industrial dan Pengawasan Ketenagakerjaan membuka secara resmi Seminar K3 dan Penjelasan Pelaksanaan Pengujian K3 Terpadu dengan tema “Membangun Budaya K3 yang Berkelanjutan sebagai Pilar Produktivitas dan Daya Saing Perusahaan” yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pembinaan Pengawasan Ketenagakerjaan dan K3 Kementerian Ketenagakerjaan RI.

Dilanjutkan dengan Workshop Penanggulangan Tuberkulosis di Tempat Kerja pada Kamis, 13 November 2025.

Melalui kegiatan ini, diharapkan peningkatan pemahaman dan penerapan K3 di lingkungan kerja dapat semakin optimal di Bali.