Pembukaan Pelatihan Kemandirian Bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas IIA Denpasar

Kamis 25 Pebruari 2021 Kepala UPTD BLKIP menghadiri pembukaan pelatihan kemandirian bagi warga binaan pemasyarakatan (WBP) lapas kelas IIA Denpasar.
Pelatihan yang dilaksanakan merupakan kerjasama antara UPTD BLKIP dengan lapas kelas IIA Denpasar dalam rangka meningkatkan kompetensi dan keterampilan bagi WBP dengan harapan kelak keterampilan yang dimiliki dapat digunakan untuk modal kembali ke masyarakat berwirausaha maupun turut bersaing di dunia kerja. Kepala BLKIP menegaskan bahwa pelaksanaan pelatihan keterampilan yang terdiri dari empat kejuruan yaitu spa therapist, tata rias, menjahit dan processing dapat dilaksanakan dengan baik dan tetap memperhatikan protokol kesehatan untuk mencegah penularan virus covid 19. Serta nantinya diharapkan agar para peserta pelatihan bisa mengikuti uji kompetensi untuk memperdalam materi pelatihan yang telah diberikan dan memiliki sertifikasi pada masing-masing bidang yang dilatih